
Menurut Loukas, Saad, Tubbs,
dan Shoja (2009) Physical ailments and
their treatments are discussed in the Qur'an and Hadeeth, such as abdominal
pain, diarrhea, fever, leprosy, and mental illness. (Beberapa penyakit
fisik dan treatment untuk mengobatinya
yang dibahas dalam Al-Quran dan Al-Hadist diantaranya adalah sakit perut,
diare, demam, kusta, dan penyakit mental.
Salah satu treatment
yang bisa digunakan untuk menyembuhkan berbagai penyakit adalah madu,
sebagaimana dikatakan oleh Loukas, dkk (2009) Honey was offered as treatment for many illnesses, such as abdominal
discomfort and diarrhea. Honey contains the therapeutic contents sugars,
vitamins, anti-microbials, among other things.
Abd Al-Aziz Al-Khalidi
membagi dua obat (syifa) untuk menyembuhkan penyakit, yaitu obat hissi dan obat maknawi. Obat hissi digunakan untuk menyembuhkan
penyakit fisik seperti berobat dengan air putih, madu, buah-buahan, dan
sebagainya. Sedangkan obat maknawi adalah obat untuk penyakit non fisik, seperti
do’a, dzikir, dan sebagainya.
Apabila merujuk pada ilmu
kesehatan kontemporer, sumber penyakit berasal dari empat macam, yaitu:
1. Toksin (Racun) yang
Tertimbun Dalam Tubuh
Asal mula adanya racun
dalam tubuh manusia bersumber dari bahan-bahan kimia yang berlebihan yang
pernah dikonsumsi dan tercampur dalam makanan dan minuman seperti bahan
pengawet, pewarna dan lainnya yang tidak diperlukan tubuh.
2. Ketidakseimbangan
Suhu Badan
Ketidakseimbangan suhu
badan disebabkan oleh sistem pengeluaran urine yang bermasalah.
3. Ketidakseimbangan
Angin
Ketidakseimbangan angin
menyebabkan masalah di dalam usus besar dan matinya bakteri positif serta
kekurangan enzim tubuh.
4. Ketidakseimbangan
Pikiran
Ketidakseimbangan pikiran
sering dikenal dengan istilah stress. Ketidakseimbangan pikiran (stress) dapat
menyebabkan tubuh mengeluarkan hormone steroid yang melemahkan sistem imunitas.
Sumber Bacaan:
Loukas, M.; Saad, Y.; Tubbs,
R. S.; & Shoja, M. M. 2009. The Heart and Cardiovascular System in the
Qur'an and Hadeeth. International Journal of Cardiology.140 (2010) 19–23.
Salam, Abdul. Sembuh
dan Sehat dengan Pola Hidup Ala Rasulullah. Yogyakarta: Elang Persada Media.
0 comments:
Post a Comment